Kapolsek Tulangan Polresta Sidoarjo AKP Nadzir Syah Basri, S.H., memberangkatkan lomba gerak jalan tingkat SD/MI Kecamatan Tulangan Kabupate...
Kapolsek Tulangan Polresta Sidoarjo AKP Nadzir Syah Basri, S.H., memberangkatkan lomba gerak jalan tingkat SD/MI Kecamatan Tulangan Kabupaten Sidoarjo dalam rangka HUT RI ke 72 Tahun 2017. Kegiatan tersebut dihadiri juga oleh Danramil Kecamatan Tulangan, Camat Tulangan, perangkat Desa se-kecamatan Tulangan, dan para peserta lomba gerak jalan.
Kegiatan lomba gerak jalan tersebut dimulai dari garis start depan SDN Kenongo 1 hingga mencapai garis finish di SDN Kenongo 1 juga. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan HUT RI ke 72 Tahun 2017, melalui kegiatan lomba gerak jalan ini Kapolsek Tulangan Polres Sidoarjo berharap dengan adanya lomba gerak jalan ini dapat menumbuhkan mental positif dan jiwa nasionalisme pada diri masing masing peserta lomba gerak jalan.
Selain itu guna kamseltibcar lantas 28 anggota Polsek Tulangan Polres Sidoarjo juga melaksanakan pengalihan arus kendaraan R4 serta melaksanakan pengamanan di Simpul-simpul jalan di wilayah Tulangan yang dilalui peserta lomba gerak jalan.
Gerak jalan tingkat SD/MI tingkat Kecamatan Tulangan tersebut di ikuti oleh 123 peserta lomba gerak jalan yang di awali oleh Drumband dari Citra Bahana MI Bumi Sholawat Kenongo Tulangan.
The post Kapolsek Tulangan Berangkatkan Gerak Jalan Tingkat SD/MI Se-Kecamatan appeared first on HALO DUNIA.
from HALO DUNIA http://ift.tt/2wmKpDp
via IFTTT
No comments