Ciledug ,Sabtu , 19 Agustus 2017 sekitar jam 11.30 wib. Kapolsek Ciledug Kompol H.Sutrisno SH MH, dengan dampingi Kanit Sabhara Akp.Agus Ar...
Ciledug ,Sabtu , 19 Agustus 2017 sekitar jam 11.30 wib. Kapolsek Ciledug Kompol H.Sutrisno SH MH,
dengan dampingi Kanit Sabhara Akp.Agus Arijanto serta dari 3 Pilar melaksanakan Patroli Skala sedang dengan sasaran
~Balapan Liar
~Prostitusi ~Narkoba
~Judi dan Minuman Keras .Dengan Jumlah Personil 83 personil Gabungan baik dari
TNI , Pemda dan FKPM (Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat) organisasi Masyarakat yang di bawah Naungan Polsek Ciledug.
Dalam APP nya Kapolsek Ciledug Menyampaikan Sistem yang akan kita gunakan dan sekaligus menjelaskan manfaat dari tindakan yang kita lakukan untuk mengantisipasi Kejahatan Jalanan dan Penyakit Masyarakat yaitu masalah Prostitusi.
Usai Pelaksanaan App ,Seluruh Personil langsung bergerak ke lokasi yang sudah di tentukan .
untuk Pencegahan terjadinya gangguan Kamtibmas dimaksudkan guna memberikan rasa aman, perlindungan dengan cara patroli mobile maupun strong point kegiatan tersebut bertujuan untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di wilayah polsek Ciledug baik pada malam maupun pada siang hari.
Setelah itu Kapolsek memberi App kembali di tempat yang berbeda dengan Sasaran yang sama yaitu pelaku curat, curas, curanmor, miras , Narkoba , Handak dan balap liar serta, tawuran kejahatan lainnya di wilayah hukum polsek Ciledug.
Dalam Pelaksanaan tersebut baik Patroli / sambang serta melakukan patroli mobile maupun strong point di daerah rawan gangguan kamtibmas dan tempat – tempat rawan curanmor , curat dan curas serta melakukan pemeriksaan baik orang maupun kendaraan yang di curigai, memberikan himbauan kamtibmas kepada pengguna jalan agar selalu waspada terhadap pelaku curanmor karna siapa saja bisa menjadi korban, juga sentuh sentral ekonomi patroli juga menghimbau para pemuda yang sedang nongkrong dipinggir jalan menghimbau kepada pemuda agar membubarkan diri dan kembali kerumah masing-masing.
Kegiatan patroli mobile juga merupakan perwujudan kehadiran Polri di tengah masyarakat sebagai sarana untuk menyampaikan pesan Kamtibmas kepada masyarakat dan melakukan tindakan pertama di tempat kejadian perkara dimana hal tersebut mencerminkan kesiapsiagaan jajaran Kepolisian di sepanjang waktu dalam upaya pemeliharaan dan menjamin kamtibmas yang aman dan tertib terkendali.
Humas Polsek Ciledug
from Promoter Polri http://ift.tt/2wvjdSa
via IFTTT
No comments