Dalam rangka program tertib pajak dan masih banyaknya ditemukan pelanggar di Jalan Raya, Polsek Wonoayu Polres Sidoarjo bekerja sama dengan ...
Dalam rangka program tertib pajak dan masih banyaknya ditemukan pelanggar di Jalan Raya, Polsek Wonoayu Polres Sidoarjo bekerja sama dengan Dispenda Kabupaten Sidoarjo menggelar Operasi Cipta Kondisi yang dipimpin langsung oleh Kanit Lantas Polsek Wonoayu Polres Sidoarjo IPDA JURI KURNAWAN pada hari Senin (21/08/2017).
Untuk kali ini sasaran utama operasi diprioritaskan bagi kendaraan R2 yang belum melakukan pengesahan pajak (pajak kendaraan sudah mati) dan juga kelengkapan surat berkendara. Kegiatan Operasi dilakukan di Mako Polsek Wonoayu Polres Sidoarjo selama kurang lebih satu jam mulai pukul 08.30 wib s/ 09.30 wib.
Dalam kegiatan tersebut Polsek Wonoayu berhasil melakukan penilangan terhadap 30 pelanggar yang tidak menggunakan helm dan tidak melengkapi surat berkendaranya. Selain itu juga mengamankan Barang Bukti berupa 2 buah sepeda motor dan 28 buah STNK.
Sementara itu, operasi tersebut juga ditemukan wajib pajak yang belum melakukan pengesahan pajak. Untuk memudahkan wajib pajak yang ingin melakukan pengesahan pajak / pembayaran pajak STNK, oleh petugas Dispenda disediakan pembayararan pajak secara langsung / online di Mapolsek Wonoayu Polres Sidoarjo saat itu juga.
Dengan adanya kegiatan ini diharapkan khususnya kepada para pengendara untuk selalu mentaati tata tertib dalam berlalu lintas dan yang tak kalah penting adalah melakukan pengesahan (membayar pajak kendaraan) tepat pada waktunya.
from Promoter Polri http://ift.tt/2x5zNGe
via IFTTT
No comments